Tanah Datar lensa24.com – Pemerintah Kabupaten Tanah Datar menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Penguatan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) pada Kamis (30/1/2025) di Aie Angek Cottage, Kecamatan X Koto.
Bupati Eka Putra, yang membuka acara, menekankan pentingnya SAKIP dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel guna meningkatkan pelayanan publik.
Ia mengajak seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk fokus dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi program agar kinerja lebih terukur dan tepat sasaran.
“Ke depan diharapkan kepada OPD untuk meningkatkan koordinasi antar OPD dan pelajari regulasi aturan-aturan yang berlaku dalam melaksanakan kegiatan agar tidak terlibat dengan pelanggaran hukum,” pesannya.
Dalam evaluasi SAKIP 2024, 31 dari 40 OPD di Tanah Datar meraih predikat BB, sementara 9 OPD mendapat predikat B. Lima OPD terbaik adalah Inspektorat, BKPSDM, Dinas Pertanian, BPKD, dan Dinas Kesehatan.
Rakor yang berlangsung selama tiga hari ini menghadirkan narasumber dari Kementerian PAN RB dan Direktur ASB Indonesia, diikuti oleh pimpinan OPD, camat, dan tim percepatan pembangunan daerah.(*)